Instalasi

Instalasi Webmin pada Server Debian

Tanggal 15 May 2009
Kategori : Control Panel
Tag : ,

Webmin merupakan aplikasi pengelolaan mesin Linux berbasis web, yang dapat dibuka melalui browser modern. Aplikasi pengelolaan termasuk  pembuatan akun pengguna baru, konfigurasi Apache, DNS, file sharing dan lain lain.

Instalasi webmin pada Debian dapat dilakukan melalui paket .deb yang sudah disediakan oleh pengembang webmin.

Download terlebih dahulu paket .deb Webmin;

cd /usr/src/
wget http://www.magnet-id.com/download/webmin/debian-etch/webmin_1.470_all.deb
dpkg --install webmin_1.470_all.deb

Apabila instalasi gagal dilakukan karena permasalahan dependencies, silahkan lakukan perintah berikut;

apt-get install perl libnet-ssleay-perl openssl libauthen-pam-perl libpam-runtime libio-pty-perl libmd5-perl

Setelah instalasi selesai, webmin dapat diakses melalui https://ip.address.anda:10000 atau melalui nama domain apabila sudah disetup DNS nya. Pastikan bahwa tidak ada firewall yang melakukan blokir pada port 10000.

webmin-interface

Situs ini dibuat dengan memanfaatkan Teknologi Open Source Wordpress, Nginx, 960 Grid System dan Linux CentOS.
Isi dari situs diutamakan untuk membantu Pengguna Layanan Magnet Hosting dalam memanfaatkan layanannya, disediakan tanpa jaminan, dapat dimanfaatkan, diperbanyak ataupun ditulis kembali dengan resiko masing-masing.
Copyright PT. Indonesia Digital Media © 2008-2009. (Top)