IP

IP Address Dedicated untuk ProFTPD

Tanggal 01 Sep 2011
Kategori : Pengelolaan Server Linux
Tag :

Melakukan konfigurasi agar ProFTPD hanya dapat diakses dari satu buah IP Address saja. Dengan demikian Port 21 tidak terbuka di IP Address yang lain.

Karena alasan keamanan admin server memiliki kebutuhan untuk membatasi akses port terhadap IP Address tertentu, artikel ini akan memberikan panduan untuk melakukan konfigurasi agar ProFTPD hanya membuka Port 21 di satu IP Address saja.

Pastikan bahwa anda mengetahui IP Address yang ingin anda kaitkan dengan service ProFTPD, dan lakukan modifikasi pada file konfigurasi ProFTPD.

vim /etc/proftpd.conf
#DefaultServer                  on
DefaultAddress                  ip.address.ftp.anda
SocketBindTight                 on

Berikan Comment pada DefaultServer  karena direktif ini akan diabaikan oleh direktif Default Address, gantikan ip.address.ftp.anda dengan IP Address yang ingin anda gunakan.

Situs ini dibuat dengan memanfaatkan Teknologi Open Source Wordpress, Nginx, 960 Grid System dan Linux CentOS.
Isi dari situs diutamakan untuk membantu Pengguna Layanan Magnet Hosting dalam memanfaatkan layanannya, disediakan tanpa jaminan, dapat dimanfaatkan, diperbanyak ataupun ditulis kembali dengan resiko masing-masing.
Copyright PT. Indonesia Digital Media © 2008-2009. (Top)