Praktik

Praktik Mendasar Penggunaan cPanel – Part 4 – Account E-mail

Tanggal 04 Mar 2008
Kategori : Control Panel
Tag : , ,

Setup Account E-mail harus anda lakukan untuk dapat menerima E-mail dari pengguna internet lain dengan menggunakan [email protected]. Hal ini dapat dilakukan melalui interface cPanel anda bagian Mail > E-mail Accounts.

E-mail Accounts cPanel

Melalui halaman ini anda dapat melakukan pengelolaan acount e-mail di dalam domain anda, perubahan kuota, perubahan password dan menghapus account bersangkutan.

Untuk membuat account baru silahkan masukkan alamat e-mail yang anda inginkan [email protected], tentukan password dan kuotanya, kemudian klik create.

Account yang anda buat dapat diakses melalui halaman http://domainanda.com/webmail dengan memasukkan username ([email protected]) dan password yang telah ditentukan, hal ini untuk melakukan akses lewat webmail. Selain melalui webmail akses juga dapat dilakukan melalui IMAP dan POP, selain itu untuk mengirim e-mail setiap domain / account hosting akan mendapatkan SMTP.

Default E-mail Address

Melalui default e-mail address anda dapat menentukan tindakan yang dilakukan terhadap pesan e-mail yang tidak menemui sasaran (alamat e-mailnya salah). Melalui interface cPanel, ada dua pilihan yang dapat anda pilih;

  • Melakukan forward pesan tersebut ke alamat e-mail tertentu @domain anda.
  • Atau mengembalikan pesan tersebut dengan pesan tertentu misalnya “Alamat E-mail yang anda tuju tidak dikenal”.

    PENTING:Apabila anda memutuskan untuk melakukan forward ke alamat e-mail yang juga terdapat di domain / hosting anda, harap diperhatikan bahwa ruang e-mail akan mengambil ruang simpan hosting anda, sehingga apabila semakin banyak e-mail SPAM yang masuk ruang simpan hosting anda akan semakin berkurang.

    Situs ini dibuat dengan memanfaatkan Teknologi Open Source Wordpress, Nginx, 960 Grid System dan Linux CentOS.
    Isi dari situs diutamakan untuk membantu Pengguna Layanan Magnet Hosting dalam memanfaatkan layanannya, disediakan tanpa jaminan, dapat dimanfaatkan, diperbanyak ataupun ditulis kembali dengan resiko masing-masing.
    © 2008-2009 PT. Kreasatek Pratama Indonesia. (Top)